SISTEM PENDIDIKAN PONDOK PESANTREN
DOI:
https://doi.org/10.36840/alaufa.v3i01.394Kata Kunci:
sistem pendidikan, pondok pesantrenAbstrak
Sistem pendidikan pesantren adalah sebuah kesatuan dari beberapa komponen sistem pendidikan pesantren yang bekerjasama secara sinergis untuk mencapai tujuan bersama. Seiring dengan perkembangan zaman sistem pendidikan pondok pesantren mengalami pergeseran dari sistem salafi menuju sistem kholafi.
Berdasar uraian tersebut di atas, penulis bermaksud melakukan pengkajian tentang; 1) Essensi nilai-nilai dasar yang melandasi sistem pendidikan di Pondok Pesantren, 2) Sistem pendidikan yang digunakan dalam upaya memberdayakan nilai-nilai dasar di Pondok Pesantren, 3) Kendala yang dialami Pondok Pesantren dalam mengaplikasikan sistem pendidikannya.
Adapun manfaat dari penelitian ini adalah untuk menjadikan sumbangan pemikiran kepada pndok pesantren dalam melaksanakan fungsi pendidikannya. Terutama dalam mengembangkan nilai-nilai dasar pendidikan, menjadi bahan masukan bagi pesantren dalam menyelenggarakan sistem pendidikannya dan menjadi bahan pertimbangan serta informasi bagi peneliti lain.
- Kesimpulan dari penelitian ini adalah ; 1) Dalam sistem pendidikannya Pondok Pesantren berdasarkan Al-Qur’an dan Al-Hadits yakni nilai-nilai Islam senantiasa ditanamkan pada anak didik (santri), 2) Pada awal pendiriannya, Pondok Pesantren menggunakan sistem pedidikan taradisional yang mana dalam pelaksanaan pengajarannya hanya menggunakan sistem sorogan dan wetonan, namun dalam perkembangannya menyelenggarakan juga sistem klasikal dan saat ini sudah menyelenggarakan lembaga ketrampilan dan sekolah-sekolah formal, 3). Dalam mengaplikasikan sistem pendidikannya Pondok Pesantren mengalami kendala kelambanan dalam sistem pembelajaran, hal ini lebih disebabkan karena pesantren kurang bisa mengakomodir perkembangan zaman bahkan acuh-tak acuh dengan berbagai temuan baru.
Referensi
Amsyari, Fuad, Keharmonisan Lingkungan sebagai Determinan Keberhasilan Pembangunan Pembangunan Pendidikan: Suatu Analisis dari Pandangan Islam (Surabaya: Indah Offset, IAIN Sunan Ampel, 1986).
Arifin, M. Ilmu Pendidikan Islam di Indonesia, Suatu Tinjauan Teoritis dan Praktis, (Jakarta: Unit Percetakan UJN, 1994).
, Kapita Selekta Pendidikan (Islam dan Umum), (Jakarta: Bumu Aksara, 1991).
Depag RI, Profil Pondok Pesantren, (Jakarta: Proyek Emisi, 2003).
Depag RI, Profil Pondok Podok Pesantren, (Jakarta: Ditpekapontren, 2003).
Faisal Islail, Pradigma Kebudayaan Islam, Titian illahi Press. Yogyakara, 1996,
Hafiddin, Didin dalam Taufiq Ismail, et. al, Membangun Kemandirian Umat di Pesantren, (t.t.p, Pesantren Darul Falah, 2000).
Lembaga Research Islam (Pesantren Luhur), Sejarah dan Dakwah Islamiyah Sunan Giri, (Panitia Penelitian dan Pemugaran Sunan Giri Gresik, 1975).
Mastuhu, Dinamika Sistem Pndidikan Pesantren, (Jakarta, INIS, 1995).
Qomar, Mujamil, Pesantren dari Transformasi Metodologi Menuju Demokratisasi Institusi, (Jakarta: Erlangga, tt).
Rahardjo, dalam Imron Arifin, Kepemimpinan kyai, Kasus Pondok Pesantren Tebu Ireng, (Malang, Kalimasahada Press, 1999)
Sumardi, Mulyanto, Sejarah SingkatPendidikan Islam di Indonesia 1945-1975 (Jakarta: Darma Bhakti, 1977).
Sunyoto, dalam Imron Arifin, ed., Penelitian kualitatif: dalam Bidang Ilmu-ilmu Sosial dan Keagamaan (Malang: Kalimassahada Press, 1994)
Tim MKDK, Ilmu Pndidikan, (Surabaya: University Press IKIP, 1988).
Tohari Musnamar, Bimbingan dan Wawanwuruk sebagai Suatu sistem, (Yogyakarta: Cendikia Sarana Informatika, 1985).
Wahid, Abd, Rahman Pesantren Masa Depan, Wacana Pemberdayaan dan Transformasi Pesantren, (Bandung: Pustaka Hidayah, 1999).
Zamakhsyari Dlofier, Tradisi Pesantren, (Jakarta: LPES, 1994).
Unduhan
Diterbitkan
Cara Mengutip
Terbitan
Bagian
Lisensi
Hak Cipta (c) 2020 SITI HIDAYAH, Ahmad Manshur, Hamam Burhanuddin
Artikel ini berlisensi Creative Commons Attribution 4.0 International License.